JAKARTA, MP - Situs jejaring sosial Facebook yang kerap disalahgunakan masih hangat menjadi pembicaraan. Kini dunia maya dikejutkan dengan munculnya akun Facebook yang menampilkan foto-foto syur sepasang lelaki dan perempuan yang mirip Bupati dan Wakil Bupati Pekalongan, Jawa Tengah.Jika anda mencari memakai mesin pencari di Facebook, Anda bisa ketik nama Qomariyah Ponco. Ya, ini nama akun yang menampilkan foto-foto itu. Asal tahu saja, Bupati Pekalongan bernama Siti Qomariyah dan wakilnya bernama Wahyudi Pontjo Nugroho.
Di Facebook tersebut hanya ada dua posting di akunnya yang terbuka bagi publik. Masing-masing sebuah album foto bertanggal 5 Februari 2010. Judul posting-an itu: "Valentine Day 2005". Di dalam album ini terdapat 22 foto seronok.
Dari ke-22 foto tersebut, hanya dua foto yang menampilkan wajah pasangan ini. Sisanya, 20 foto, berupa gambar perempuan dengan beragam pose dengan hanya mengenakan bra saja. Dua di antara 20 foto itu menampilkan foto perempuan itu bertelanjang dada (tanpa bra).
Posting kedua dilakukan pada tanggal yang sama, hanya berbeda beberapa menit saja. Jika posting pertama tercatat pukul 21.46, maka posting kedua tercatat pukul 22.08. Dalam posting kedua hanya terdapat kata-kata: "Mau tau lebih lengkap tajam dan fakta aktual tunggu di hari Valentine......"
Oleh karena akun ini terbuka bagi publik, maka pengguna Facebook tak perlu menjadi teman untuk melihat akun Qomariyah Ponco ini. Bahkan sudah banyak yang mengunjungi akun ini dan memberikan beragam komentar. Ada yang menghujat, ada yang curiga akun ini bikinan orang yang punya dendam atau lawan politik Qomariyah, atau ada juga yang sekadar memberi komentar lucu.
Sebenarnya, kasus foto seronok pasangan tersebut pernah beredar menjelang pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Pekalongan tahun 2006.
Namun, gosip tersebut rupanya tidak memengaruhi pemilihan kepala daerah kala itu. Masyarakat tetap memilih pasangan Siti Qomariyah dan Wahyudi Pontjo Nugroho sebagai bupati dan wabup Pekalongan 2006-2011.
Saat kampanye, pasangan ini memiliki semboyan Qonco Sejati (Qomariyah Ponco segera menjadi bupati). Mereka didukung penuh oleh Partai Golkar dan Kebangkitan Bangsa. Di akun tersebut, juga dicantumkan alamat email, yakni qonco@yahoo.com. Belum diketahui apakah alamat email itu asli atau hanya bohong-bohongan saja. (red/*wk)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar