Sponsor

Jumat, Agustus 21, 2009

Warga Serang ‘Serbu’ Pasar Tradisional

SERANG, MP - Sehari jelang puasa, sebagian besar warga Serang menyerbu pasar tradisional, akibatnya lalu lintas di ruas-ruas jalan menuju pasar-pasar tradisional macet total, Jumat (21/8).

Kemacetan paling parah terjadi terlihat di sekitar Pasar Induk Rau (PIR) Serang. Dari jalan Semaun Bakri hingga perempatan PIR serang penuh dengan sepeda motor, becak, dan angkutan umum yang nyaris tidak bisa bergerak akibat padatnya kendaraan.

Bahkan tidak sedikit pemilik kendaraan yang memarkir kendaraannya ratusan meter sebelum pasar, karena tak sabar ingin segera menuju pasar meski harus berjalan kaki. Ironisnya, para penumpang angkutan umum dan pengguna ojek memilih turun sebelum lokasi pasar, dengan alasan jalan kaki lebih cepat.

"Kalau nunggu sampai pasar keburu jumatan dulu mas, apalagi sudah siang, mending jalan kaki aja, lagian masih banyak kerjaan untuk pesiapan tarawih dan sahur nanti malam, " ungkapnya.

Meski sekitar 10 polisi lalu lintas nampak berada di perempatan pasar tersebut, tetap saja laju kendaraan berjalan sangat pelan.

Hal serupa terjadi di Pasar Lama Serang, dari perempatan lampu merah jalan Diponegoro menuju pasar tersebut, seluruh kendaraan merayap.

"Maklum mas, ini hari teakhir, besok mau puasa, jadi wajar kalau macet total, ditambah lagi banyak orang yang ngedrop barang dan banyak orang yang belanja," kata Sapei, petugas keamanan PIR serang tersebut.

Eti, salah satu pemilik kios baju muslim di PIR Serang menjelaskan, hari ini banyak para pengunjung pasar yang membeli kebutuhan untuk sholat tarawih. "Seperti Mukena, jilbab, baju muslim dan baju gamis, kopiah, sampai sajadah, "ujar Eti.

Sementara itu, di bagian atas pasar tersebut, pedagang daging dan ayam dipadati pembeli, bahkan nampak para pedagang seperti kewalahan menghadapi pembeli.

"Biasanya kalau hari pertama sahur itu keluarga saya pengennya yang enak enak mas,makanya saya beli daging, " kata Romlah, warga Desa Lontar Serang. (red/*b8)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Related Posts with Thumbnails

Pengikut